Sabtu, 21 Desember 2013

Siasati Masalah Keuangan Usai Pesta



Tips Menyiasati Masalah Keuangan Usai Pesta
By Nur Ida Zuhayanti  


Gemerlap pesta tahun baru tak boleh dilewatkan begitu saja. Atur keuangan Anda agar tetap safe setelah pesta. Bagaimana caranya ?



    Acara tahun baru memang menjadi saat yang ditunggu. Detik-detik menjelang pergantian tahun akan lebih semarak bila dirayakan dengan pesta bersama teman-teman, sahabat dan orang-orang terdekat untuk berbagi kebahagiaan dan mensyukuri apa yang telah didapat selama setahun ini. Meriahnya pesta tentu membuat Anda membutuhkan dana khusus. Untuk keperluan ini seringkali kita lepas kontrol dan habis-habisan hingga kepentingan lain terabaikan, bahkan menjadi kebobolan. Lalu pernahkah terpikirkan bahwa setelah pesta usai, hari-hari masih teramat panjang ? Nah, bagaimana mengatur keuangan supaya acara pesta tetap berjalan penuh kesan tanpa masalah keuangan?

Rencanakan Pengeluaran

     Dalam hal apapun, perencanaan sebenarnya sangatlah dibutuhkan. Sudah menjadi kebiasaan bila segala sesuatu dilakukan tanpa rencana dan perhitungan yang matang, maka kita tidak dapat mengontrol jumlah uang yang sudah dikeluarkan. Tidak saja pesta, pergi ke luar rumah tanpa rencana dan tujuanpun kadang membuat pengeluaran tiba-tiba membengkak karena keinginan bisa saja tidak terbendung. Di sinilah seringkali muncul harga kemahalan dengan adanya pos-pos pengeluaran yang terlalu banyak karena sifatnya dibutuhkan secara mendadak.
     Begitu juga dengan acara pesta di akhir tahun kali ini. Meski dilakukan setiap tahun, ada baiknya bila jauh-jauh hari sebelumnya Anda menyusun rencana untuk penyelenggaraannya. Buatlah agenda serta perkiraan budget anggaran yang akan dikeluarkan untuk pesta sesuai dengan selera yang diinginkan, termasuk hal-hal kecil dan sepele secara mendetail. Selanjutnya susun skala prioritas untuk apa saja alokasi dana tersebut. Jadikan skala prioritas ini menjadi panduan dalam berbelanja, sehingga keperluan yang tidak terlalu penting dapat dihindari.
     Melihat dari pengalaman, pesta tahun baru tidak harus mewah ataupun mahal. Esensinya adalah kebersamaan dalam mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan dan motivasi kita untuk tahun depan menjadi lebih baik. Agar urusan budget pesta tidak mengganggu kebutuhan rutin, sebaiknya  pisahkan keduanya agar tidak tercampur. Usahakan tidak mengutak-atik porsi setoran tabungan rutin  untuk tujuan pesta tahun baru.
      Bila pesta menjadi bagian dari gaya hidup, atau jika Anda memang ingin membuat pesta dengan biaya tinggi, maka buatlah pos anggaran tersendiri untuk keperluan ini. Anda bisa mendapatkan dananya dari income tambahan atau mengambil dari pos anggaran lain, tapi bukan dari pos tabungan.

Pangkas yang tidak perlu

Setelah menentukan anggaran sesuai budged, sebisa mungkin cermati pos-pos yang sekiranya masih dapat dihemat. Antara lain:
-    Tempat pesta. Anda tidak perlu memilih gedung yang super mewah karena akan memakan banyak biaya. Bila mungkin, pilih tempat yang sederhana dan tidak terlalu besar seperti private room sebuah café, villa, fasilitas public apartement atau bahkan di rumah sendiri seperti di taman serta swimmingpool area karena dapat memperkecil anggaran. Dengan desain minimalis yang lagi in, Anda dapat padukan kreatifitas effect lighting, lilin serta dekorasi unik sehingga menambah suasana hangat di dalam pesta. Kini, pesta tidak lagi ditentukan oleh kemewahan semata, tapi juga kesan yang mendalam serta kehangatan dan maknanya.

-     Tamu undangan. Untuk pesta tahun baru, undanglah tamu yang profilnya sudah Anda kenal sehingga mudah menentukan tema serta detail acara yang dapat disesuaikan dengan budget. Pesta yang sukses adalah pesta yang dapat menghadirkan suasana warm and friendly bagi semua tamu. Dan supaya lebih hemat, undanganpun dapat di forward via email, BBM serta social media.

-     Hidangan. Anda tidak perlu menyediakan makanan berat seperti nasi maupun steak, karena waktunya juga sudah lepas makan malam. Sediakan makanan ringan seperti snack dan makanan kecil lainnya yang dapat dimanfaatkan sembari menunggu saat pergantian tahun. Bila perlu, diskusikan dengan teman-teman untuk membawa makanan kecil masing-masing yang dapat dinikmati bersama-sama. Pasti pesta seperti ini jadi lebih seru. Bisa juga Anda manfaatkan barbeque party dengan pop corn dan soft drink hingga dapat menghemat biaya.

-     Dress Code. Agar pesta lebih semarak, biasanya dibutuhkan dress code sesuai dengan tema acara. Untuk hal ini, tak perlu dipaksa membeli pakaian baru. Saatnya menunjukkan kreatifitas dengan mengkombinasikan pakaian yang sudah ada. Bila harus mengenakan dress code yang super heboh, kini juga banyak tersedia penyewaan pakaian khusus untuk itu. Jadi, tentu lebih murah kan ?

Manfaatkan Party Organizer dan Public Party

     Bagi Anda yang tidak ingin repot-repot mempersiapkan pesta karena kesibukan dan alasan waktu, maka manfaatkanlah jasa party organizer yang bisa mengerti keinginan Anda. Diskusikan dengan baik semua yang dibutuhkan dan sesuaikan dengan budget, termasuk cara pembayarannya. Pilih paket yang praktis dan unik, namun tetap seru dan berkesan.

     Selain itu, dapat juga bergabung dengan public party yang banyak ditawarkan oleh hotel, café maupun tempat hiburan lainnya. Di sini Anda tinggal memilih Old and New Package yang sesuai dengan selera dan budget. Setiap paket biasanya memadukan antara makanan dan hiburan. Disiplinkan diri untuk tidak menambah porsi karena akan terkena biaya tambahan dan pajaknya. Bila Anda ingin datang beramai-ramai, maka jangan sungkan untuk meminta potongan harga.  Bagaimana ? Anda tentu dapat bersikap bijaksana dalam mengendalikan masalah keuangan ini. Selamat berpesta. So, let’s  do it, and God bless you !!.***NZ 
foto:istimewa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar